Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the foxiz-core domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the molongui-authorship domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114
Ini Cara Mitsubishi Fuso Indonesia Perkuat Budaya Aman Berkendara – Mobilitas.id
Fuso Driver Gathering 2023 - dok.PT KTB

Ini Cara Mitsubishi Fuso Indonesia Perkuat Budaya Aman Berkendara

Arif Arianto
3 Min Read

Jakarta, Mobilitas – Pertemuan para pengemudi truk itu serbelumnya digelar PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) di Jakarta pada Maret lalu.

Sales and Marketing Director PT KTB, Duljatmono, saat dihubungi Mobilitas, di Jakarta, Senin (17/7/2023) mengatakan, ada sejumlah alasan mengapa setelah digelar di Jakarta sukses, sekarang Fuso Driver Gathering itu dilanjutkan dan digelar di Jawa Timur dan Jawa Tengah.Menurut dia, para pengemudi truk mempunyai peranan penting dalam bisnis jasa angkutan truk yakni distribusi dan transportasi angkutan barang.

“Sehingga, faktor keamanan berkendara harus menjadi sesuatu yang dibudayakan. Sesuatu yang harus ada pada sikap para pengemudi. Kalau cara berkendara aman, maka bukan hanya pengemudinya yang aman, tetapi orang lain di jalan juga aman. Selain itu, roda bisnis yang dijalankan pengusaha juga terus berjalan,” papar Duljatmono.

Sebanyak 200 pengemudi truk Fuso tumplek blek di acara yang digelar di GOR Jati Diri, Semarang dan Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 8 Juli 2023 dan 15 Juli itu. Berbagai aktivitas diikuti oleh para peserta salah satunya Defensive Driving Clinic.

“Di sesi ini diajarkan kembali mengenai teknik aman berkendara tidak hanya untuk diri sendiri tetapi juga untuk lingkungan sekitar,” sebut Duljatmono.

Peserta juga mendapatkan pemahaman lebih mendalam untuk memaksimalkan aplikasi telematic Runner dan MyFuso untuk memaksimalkan aktivitas mengemudi sehari hari. Sebagai evaluasi dan apresiasi para peserta mengikuti driving contest yang menguji keahlian mereka dalam 4 kategori: Best Maneuver Challenge, Best Parking Challenge, Best Safety Driving and Best Time Trial. Dan satu kategori puncak yaitu Best Driver.

Ilustrasi, kontes keterampilan mengemudi para pengemudi truk Fuso – dok.PT KTB

“Kegiatan ini diharapkan memiliki dampak positif bagi keselamatan berkendara di jalan, khususnya terkait dengan kegiatan transportasi angkutan barang untuk menunjang bisnis. Sebab, populasi truk Mitsubishi Fuso juga terus bertambah sejalan dengan terus meningkatnya penjualan kami,” tandas Duljatmono.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang dikutip Mobilitas di Jakarta, Selasa (18/7/2023) menunjukkan sepanjang Januari – Mei tahun ini total penjualan truk ke diler (wholesales) di Tanah Air mencapai 34.477 unit. Jumlah ini meningkat 9,2 persen dibanding periode sama di tahun lalu, yang sebanyak 31.559 unit.

Selama lima bulan pertama itu, Fuso mencatatkan wholesales sebanyak 14.996 unit, naik 18,9 persen dibanding tahun lalu yang masih sebanyak 12.616 unit. Sedangkan penjualan ritelnya mencapai 14.241 unit, melonjak 20,5 persen. (Jrr/Aa)

 

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id

Share This Article