Shimotsuma, Mobilitas – Laju kecepatan Nissan GT-R Nismo 2024 ini lebih cepat setengah detik dibanding Nissan R35 atau Nissan GT-R Nismo model tahun 2019.
Laporan di Forum NissanClub JP yang dikutip Mobilitas di Jakarta, Minggu (25/4/2024) menyebut, supercar Nissan itu diuji kecepatannya oleh pembalap Jepang, Akira Lida, di Sirkui Tsukuba, Jepang, pada 10 Januari 2024 lalu. Catatan waktunya 58,820 detik.
“Dengan catatan waktu terbaik ini, Nissan GT-R Nismo 2024 telah mencetak rekor putaran terbaik di jajaran mobil produksi baru,” tulis portal itu mengutip pernyataan resmi Nissan Nismo.
Dalam uji kecepatan itu, Nissan menggadeng pabrikan ban Dunglop yang melengkapi Nissan GT-R Nismo 2024 itu dengan ban varian baru Dunlop SP Sport Maxx. “Penggunaan yang ban yang tepat turut memberikan kesempurnaan laju kecepatan mobil yang sesungguhnya,” sebut Nissan.
Sirkuit Tsukuba merupakan tempat populer merupakan sirkuit yang sangat populer untuk menjadi tempat pengujian kecepatan sebuah mobil. Sirkuit dengan panjang 2.045 kilometer ini yang berada di Shimotsuma, Ibaraki, Jepang ini juga terkenal menjadi ajang pertarungan berbagai episode video Best Motoring dan Hot Version. (Anp/Aa)