Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the foxiz-core domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the molongui-authorship domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114
Jadi Andalan Bisnis Sejati, Bengkel Siaga 24 Jam Fuso Tetap Buka Selama Libur Lebaran – Mobilitas.id
Ilustrasi, mekanik Bengkel Siaga 24 Jam Fuso - dok.KTB

Jadi Andalan Bisnis Sejati, Bengkel Siaga 24 Jam Fuso Tetap Buka Selama Libur Lebaran

Arif Arianto
3 Min Read

Jakarta, Mobilitas – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (PT KTB) menegaskan Bengkel Siaga 24 Jam Fuso tetap buka selama tujuh hari penuh pada saat libur Lebaran 2024.

Bahkan, seperti diinformasikan melalui keterangan resmi yang diterima Mobilitas di Jakarta, Kamis (4/4/2024) PT KTB juga menghadirkan berbagai program promo layanan purna jual selama masa lebaran tersebut. Keduanya menjadi bukti komitmen Fuso untuk Menjadi Andalan Bisnis Sejati.

Sales and Marketing Director PT KTB, Aji Jaya, mengatakan layanan tersebut merupakan komitmen Mitsubishi Fuso dalam memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen selama Ramadhan dan Idul Fitri. PT KTB juga telah menyusun pengaturan jaga tim mekanik untuk mendukung penuh layanan Bengkel Siaga 24 Jam tersebut.

“Jadi tidak perlu khawatir bagi konsumen yang tetap melakukan aktifitas bisnis selama libur Lebaran, truk operasional mereka tetap dapat melakukan perawatan dan perbaikan di Bengkel Siaga 24 Jam sehingga tetap dalam kondisi yang prima,” papar Aji.

Ruang istirahat pemilik kendaraan yang melakukan perbaikan kendaraannya di Bengkel Siaga 24 Jam Fuso – dok.KTB

Untuk menyampaikan informasi tersebut sekaligus menyambut bulan Ramadhan, lanjut Aji, Mitsubishi Fuso menggelar Buka Puasa Bersama dengan konsumen di 17 titik Bengkel Siaga 24 Jam di seluruh Indonesia. Acara Buka Puasa Bersama antara 30 konsumen terpilih jajaran manajemen PT KTB dan manajemen dealer itu hari pelaksanaannya dijadwalkan berbeda-beda.

Konsumen yang hadir berhak mendapatkan bingksan Idul Fitri souvenir dari Mitsubishi Fuso dan juga berkesempatan mendapatkan doorprize. Selain itu konsumen yang melakukan service di tempat saat acara berlangsung maupun yang melakukan booking service berhak mendapatkan voucher senilai Rp. 50.000.

“Acara ini dilakukan Mitsubishi Fuso bekerja sama dengan dealer yang telah difasilitasi Bengkel Siaga 24 Jam yang berada di kota Jakarta, Ciawi, Bandung, Banjarmasin, Tangerang, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Tangerang, Bekasi, Makassar, Sidoarjo, Kudus, Lampung dan Cirebon,” sebut Aji.

Kesiapan Bengkel Siaga 24 Jam Fuso juga didukung jaminan ketersediaan spare part – dok.KTB

Selain itu, konsumen juga dapat berkonsultasi langsung dengan tim after sales service dari KTB maupun tenaga profesional dealer mengenai fasilitas Bengkel Siaga 24 Jam dan layanan purna jual lainnya. Untuk memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen selama Ramadhan dan Lebaran Mitsubishi Fuso menghadirkan program promo after sales sevice.

Wujudnya, berupa potongan servis untuk jasa dan spare part sebesar 10 persen, dan diskon oli mesin 20 persen. Selain itu gratis kunjungan layanan Mobile Workshop Services (dengan syarat dan ketentuan berlaku) yang berlaku hingga 31 Mei 2024. (Hen/Aa)

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id

Share This Article