Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the foxiz-core domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the molongui-authorship domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114
Ribuan Kia Carnival Terbaru di Australia Di-recall, Gegara Masalah Ini – Mobilitas.id
Kia Carnival 2024 - dok.Kefer Kia

Ribuan Kia Carnival Terbaru di Australia Di-recall, Gegara Masalah Ini

Arif Arianto
1 Min Read

Sidney, Mobilitas – Dalam keterangannya, Departemen Infrastruktur Australia menyebut masalah itu terjadi karena adanya cacat produksi.

Laporan laman Drive dan The Australia Economic Daily yang dikutip Mobilitas di Jakarta, Selasa (8/10/2024) menyebut total Kia Carnival yang ditarik kembali (recall) di Negeri Kanguru itu mencapai 6.155 unit. Mereka terdiri dari Kia Carnival model tahun 2024 yang bermesin pembakaran internal (ICE) dan berteknologi hybrid (HEV).

“Karena cacat produksi, rangkaian kabel utama (dalam sistem fitur bantuan kemudi alias power steering) bisa bersentuhan dengan poros kolom kemudi, sehingga menjadi rusak atau putus. Kerusakan itu dapat menyebabkan hilangnya daya untuk memudahkan pengoperasian perangkat kemudi,” jelas Departemen Infrastruktur.

New Kia Carnival Hybrid – dok.Mobilitas

Hilangnya bantuan power steering tersebut, dinilai meningkatkan risiko kecelakaan yang menyebabkan cidera serius atau bahkan kematian bagi pengguna kendaraan. Oleh karena itu, Kia Motors di Australia diminta segera melakukan penarikan (recall) mobil yang teridentifikasi mengalami masalah.

Dalam pengumuman yang dirilis Jumat (4/10/2024) itu Departemen Infrastruktur menyatakan Kia Australia telah menyanggupi hal itu dan akan menghubungi pemilik mobil melalui surat. Mereka diminta untuk menghubungi dealer resmi Kia untuk mendapatkan perbaikan atau penggantian kabel secara gratis. (Din/Aa)

 

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id

Share This Article