Mobility

GIIAS Semarang 2024 Dimulai, Ini 19 Merek Mobil dan Motor yang Unjuk Diri

×

GIIAS Semarang 2024 Dimulai, Ini 19 Merek Mobil dan Motor yang Unjuk Diri

Share this article
Ilustrasi, GIIAS - dok.Mobilitas

Jakarta, Mobilitas – Salah satu rangkaian kegiatan dalam seri hajatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 itu digelar di Muladi Dome Undip, Tembalang, Semarang pada 23 – 27 Oktober 2024.

Keterangan resmi penyelenggara GIIAS 2024 yang diterima Mobilitas di Jakarta, Kamis (24/10/2024) menyebut gelaran itu secara resmi dibuka pada Rabu (23/10/2024) oleh Pj. Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, Staf Ahli Menteri Bidang Iklim Usaha dan Investasi, Doddy Rahadi dan Direktur Sarana Transportasi Jalan Amirulloh, Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi dan Ketua Penyelenggara GIIAS, Rizwan Alamsjah.

Dalam sambutan pembukaan, Yohannes Nangoi mengatakan penyelenggaraan GIIAS di Semarang kali ini akan memperlihatkan perkembangan teknologi kendaraan terbaru dan memenuhi minat masyarakat khususunya di Jawa Tengah. Sebab, wilayah ini selalu menjadi pasar kuat yang berkontribusi terhadap capaian industri otomotif Indonesia.

“Kami berharap acara ini menjadi sarana edukasi, informasi, dan pengalaman interaktif yang menarik bagi pengunjung, serta mampu memberikan dampak positif bagi industri otomotif di Jawa Tengah dan secara nasional,” ungkap Nangoi.

Pembukaan GIIAS Semarang 2024 – dok.Istimewa via GIIAS

Sebanyak 19 merek otomotif global berpartisipasi dalam GIIAS Semarang tersebut. Mereka terdiri dari 14 merek kendaraan penumpang, yaitu BAIC, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, GAC Aion, Honda, KIA, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, serta Wuling. kemudian di segmen kendaraan komersial hadir Toyota Commercial.

Sementara, di segmen kendaraan bermotor roda dua ada empat merek. Mereka adalah Alva, Exotic, Pasific, dan Polytron. Selain itu, lebih dari 25 merek industri pendukung juga turut meramaikan pameran ini.

Penyelenggara membanderol harga tiket hajatan ini Rp 20.000 untuk weekdays (Rabu-Jumat) Rp 20.000. Sedangkan untuk weekends (Sabtu – Minggu) harga tiket Rp 30.000. (Jrr/Aa)