Bisnis

Januari – Februari 2025, Penjualan Mobil BYD di Jepang Tumbang

×

Januari – Februari 2025, Penjualan Mobil BYD di Jepang Tumbang

Share this article
BYD Atto 3 di Jepang - dok.Bloomberg via The Japan Times.jpg

Tokyo, Mobilitas – Build Your Dreams (BYD), pabrikan mobil asal Shenzhen, Republik Rakyat Cina (Cina) ini muli masuk ke pasar otomotif Jepang pada Januari 2023. Sontak, produsen mobil yang didirikan Wang Chuanfu itu membetot perhatian media internasional, karena mobil buatan Cina merangsek ke negara yang juga Tanah Air sederet pabrikan mobil kondang di dunia.

Data Asosiasi Dealer Mobil Jepang (JADA) dan Asosiasi Importir Mobil Jepang (JAIA) yang dikutip Mobilitas di Jakarta, Sabtu (8/3/2025) menyebut pada saat pertama kali menjejak Jepang, BYD menyodorkan dua model yaitu BYD Atto 3 dan BYD Dolphin. Total penjualan dua model itu mencapai 217 unit.

“Jumlah penjualan tersebut dsetara dengan 20 persen dari total penjualan mobil listrik baterai (BEV) impor di bulan Januari 2024,” bunyi keterangan JADA.

Tak pelak, pemberitaan penjualan ini heboh di Cina, Jepang, bahkan Indonesia. Narasi dari kabar itu adalah keberhasilan dan kehebatan BYD menembus pasar sekaligus berhasil menggaet konsumen Jepang yang dikenal sangat selektif memilih mobil, terutama mobil merek asing.

Peluncuran mobil listrik BYD Atto 3 di Jepang pada Januari 2023 – dok.Istimewa via ElectricBlue.Asia

Namun, di tahun 2025 ini, ternyata fakta menunjukkan hal yang sebaliknya. Fakta data kedua asosiasi itu berbicara, selama periode dua bulan perdana – yakni dari Januari hingga Februari 2025 – BYD di Jepang hanya berhasil mengantongi angka penjualan sebanyak 274 unit.

Jumlah tersebut ambrol 31,5 persen dibanding total angka penjualan yang dibukukannya pada periode Januari – Februari 2025. (Din/Aa)

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id