Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the foxiz-core domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the molongui-authorship domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114
Wuling Almaz Pepet Honda CR-V di Penjualan Ritel Kuartal I – Mobilitas.id
Wuling Almaz RS - dok.Istimewa

Wuling Almaz Pepet Honda CR-V di Penjualan Ritel Kuartal I

Arif Arianto
2 Min Read

Jakarta, Mobilitas – Sepanjang Januari – Maret atau selama kuartal pertama tahun ini, Sport Utility Vehicle (SUV) Wuling Almaz tercatat berada di urutan kedua dalam daftar penjualan ke konsumen (ritel) terbanyak di segmen pasar SUV medium di Tanah Air. SUV besutan merek asal Tiongkok ini membukukan penjualan ritel sebanyak 1.425 unit.

Data yang dihimpun Mobilitas dari catatan penjualan ke konsumen (ritel) yang dilaporkan ke Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menunjukkan, total penjualan ritel yang dikoleksi Wuling Almaz di periode itu sebanyak 1.425 unit. Jumlah itu terdiri dari penjualan Wuling Almaz non RS sebanyak 1.186 unit, dan Wuling Almaz RS 239 unit.

Honda CR-V terbaru – dok.Mobilitas

Dengan total penjualan sebanyak itu, Almaz memepet Honda CR-V yang mengantongi angka penjualan ritel sebanyak 1.930 unit. SUV andalan PT Honda Prospect Motor (HPM) itu masih unggul dari Wuling Almaz dengan selisih 505 unit.

Berada di posisi ketiga Mazda CX-Series yang terjual ke konsumen sebanyak 230 unit. Bertengger di urutan keempat, Peugeot 3 series yang di tiga bulan itu laku sebanyak 41 unit.

Hyundai New Santa Fe – dok.Istimewa

Nissan X-Trail bercokol di posisi kelima setelah membukukan penjualan sebanyak 25 unit. Lalu, Hyundai Santa Fe berada di posisi keenam dengan jumlah penjualan 19 unit.

Sekondan Wuling dari Tiongkok, Dongfeng Sokon (DFSK) Glory 580 yang terjual 6 unit menempati posisi ketujuh. Adapun Honda Tucson tidak membukukan penjualan sama sekali. (Fud/Arf)

 

Share This Article