Mobility

Damri Buka Trayek Baru Jakarta – Banyuwangi, Ini Layanannya

×

Damri Buka Trayek Baru Jakarta – Banyuwangi, Ini Layanannya

Share this article
Peluncuran layanan Damri trayek Jakarta - Banyuwangi - dok.DAMRI

Jakarta, Mobilitas – Perusahaan milik negara di sektor layanan angkutan darat Perum Damri, membuka layanan angkutan bus trayek baru Jakarta – Banyuwangi. Posisi strategis Banyuwangi yang merupakan pintu gerbang di pulau Jawa menuju Bali dinilai menjadi poin tersendiri.

Peluncuran trayek anyar ini dilakukan di Jakarta, Jumat (24/12/2021). Damri menyebut rute trayek ini melintasi sejumlah kota, yakni Cirebon, Semarang, Probolinggo, Lumajang, dan Jember. Sehingga, penumpang bisa berhenti atau turun di kota-kota tersebut, dengan tarif yang disesuaikan.

Tarif tertinggi untuk tujuan akhir Banyuwangi (dengan layanan kelas eksekutif) hanya Rp 380.000. “Komitmen kami adalah melayani dengan lebih baik dan lebih cepat,” ujar Sekretaris Perusahaan Damri, Sidik Pramono, saat dihubungi Mobilitas di Jakarta, Jumat (24/12/2021).

Ilustrasi, bus Damri – dok.Hargatiket.net

Sidik menyebut layanan ini cocok bagi mereka yang menyukai perjalanan yang ingin menikmati layanan angkutan dari satu kota ke kota lain. Kelompok masyarakat seperti ini jumlahnya tak sedikit, mereka adalah pehobi traveling.

Terutama mereka yang ingin berlibur ke Bali dengan menikmati rangkaian proses menuju ke destinasi wisata itu melalui pengalaman singgah dari satu kota ke kota lain. Karenanya, Perum Damri akan memberikan layanan yang terbaik, sehingga pengalaman perjalanan itu menjadi bagian perjalanan wisata yang tidak terlupakan.

Begitu pun, kata Sidik, bagi masyarakat yang sering melakukan perjalanan dari kota-kota di Jawa ke Jakarta untuk berbagai keperluan. Terlebih saat ini perjalanan menggunakan bus juga lebih cepat dan mudah karena tersedianya jalur tol Trans Jawa.

Ilustrasi, bus Damri – dok.Damri

Dalam rute ini, penumpang bisa naik di empat lokasi yaitu Jakarta, Cirebon, Semarang, dan Solo (Jawa Tengah).
1. Jakarta, titik keberangkatan di Pool Damri di Kemayoran, pukul 14.00 WIB
• Tujuan Lumajang atau Probolinggo, tarif Rp 325 ribu (layanan eksekutif) dan Rp 375 ribu (royal class)
• Tujuan Jember, tarif Rp 350 ribu (eksekutif) dan Rp 400 ribu (royal class)
• Tujuan Banyuwangi, tarif Rp 380 ribu (eksekutif) dan Rp 445 ribu (royal class)

2. Cirebon, titik keberangkatan di Terminal Harjamukti, pukul 17.30 WIB
• Tujuan Lumajang atau Probolinggo, tarif Rp 285 ribu (eksekutif) dan Rp 337.500 (royal class)
• Tujuan Jember, tarif Rp 325 ribu (eksekutif) dan Rp 375 ribu (royal class)
• Tujuan Banyuwangi, tarif Rp 350 ribu (eksekutif) dan Rp 400 ribu (royal class)

3. Semarang, titik keberangkatan Pool Damri Semarang, pukul 19.30 WIB. Solo, titik keberangkatan Pool Damri Solo, pukul 21.00 WIB

4. Tujuan Lumajang atau Probolinggo, tarif Rp 200 ribu (eksekutif) dan Rp 250 ribu (royal class)

5. Tujuan Jember, tarif Rp 240 ribu (eksekutif) dan Rp 300 ribu (royal class)
6. Tujuan Banyuwangi, tarif Rp275 ribu (eksekutif) dan Rp 325 ribu (royal class). (Yus/Aa)