Peluncuran New Peugeot 5008 di Indonesia - dok.Istimewa

Data Terkini, Penjualan Mobil Peugeot Ambrol 56,6 Persen di RI

Arif Arianto
2 Min Read

Jakarta, Mobilitas – Saat ini jumlah model mobil Peugeot yang dijual PT Astra Pewugeot di Indonesia ada tiga, yakni Peugeot 5008, Peugeot 2008, dan Peugeot 3008.

Penjualan mobil asal Prancis itu kembali anjlok setelahmenanjak sejak tahun 2021 hingga 2022 lalu melonjak dibanding tahun 2021. Bahkan, anjloknya penjualan selama Januari – Oktober 2023 saat ini, sangat signfikan dibanding jumlah penjualan yang dibukukannya pada sepuluh bulan pertama 2022.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang dikutip Mobilitas di Jakarta, Kamis (23/11/2023) menunjukkan sepanjang sepuluh bulan pertama tahun ini, mobil Peugeot yang terjual ke diler (wholesales) sebanyak 182 unit. Jumlah ini ambrol hingga 56,6 persen dibanding jumlah wholesales yang tercetak pada periode sama di 2022.

Ilustrasi, logo Peugeot – dok.Istimewa via Ruetir

Sedangkan jumlah mobil yang terjual dari diler ke konsumen (penjualan ritel) pada saat yang sama juga sebanyak 182 unit, juga ambrol 56,6 persen dibanding sepuluh bulan pertama 2022. Pada bulan oktober saja, jumlah wholesales maupun penjualan ritel yang dibukukan Astra Peugeot anya 16 unit, alias ambrol 48,4 persen.

Sekadar informasi, sepanjang tahun 2022 lalu (setahun penuh), jumlah mobil Peugeot yang terjual (baik wholesales maupun ritel) sebanyak 451 unit. Jumlah itu melonjak signfikan dibanding jumlah penjualan yang dibukukannya pada tahun 2021 yang sebanyak 265 unit.

Jumlah tersebut juga jauh lebih baik karena melonjak dibanding tahun 2020. Saat itu, total angka penjualan yang berhasil diserok mobil berlambang singa itu masih sebanyak 212 unit. (Din/Aa)

 

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id

Share This Article