Jakarta, Mobilitas – System on Chip (SoC) adalah sirkuit terpadu yang menggabungkan beragam komponen yang berfungsi untuk pemrosesan dalam satu chip.
Keterangan resmi Honda Motor Company melalui PT Honda Prospect Motor (HPM) yang diterima Mobilitas di Jakarta, Kamis (9/1/2025) menyebut Honda menyatukan beberapa komponen mulai dari unit kontrol elektronik (ECU) ke dalam satu ECU utama.
ECU ini akan mengelola fungsi-fungsi penting kendaraan, termasuk Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) dan Automated Driving (AD), kontrol powertrain, serta fitur kenyamanan kendaraan.
Untuk itu, Honda telah meneken perjanjian kerjasama dengan Renesas Electronics Corporation untuk mengembangkan SoC itu. “Kesepakatan antara Honda dan Renesas ini juga diumumkan saat konferensi pers Honda yang digelar di CES 2025 di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat,” bunyi keterangan Honda.
Pabrikan mobil kondang asal Jepang ini akan menggunakan SoC berkinerja tinggi yang dirancang khusus tersebut untuk kendaraan berbasis perangkat lunak (Software-Defined Vehicles/SDV). Kendaraan itu adalah mobil listrik Honda 0 Series (baik SUV Honda 0 maupun Honda 0 Saloon).
‘SoC ini akan menawarkan performa AI terdepan hingga 2.000 TOPS dengan efisiensi daya yang unggul, mencapai 20 TOPS/W,” ungkap Honda.
Sebelumnya, Selasa (7/1/2025) waktu setempat memperkenalkan dua model prototipe SUV Honda 0 dan Saloon Honda 0 listrik yang merupakan bagian dari Honda 0 Series di hajatan Consumer Electronics Show (CES) 2024 di Nevada, Las Vegas, Amerika Serikat. Honda akan meluncurkan dua modelmobil listrik tersebut ke pasar global mulai tahun 2026.
Keduanya merupakan Honda 0 SUV dan Honda 0 Saloon. “Mereka menggunakan pendekatan “Tipis, Ringan, dan Bijaksana” untuk menghasilkan kabin yang luas dengan visibilitas dan fleksibilitas yang tinggi,’ sebut Honda.
Sekadar informasi Renesas Electronics Corporation merupakan pabrikan yang memproduksi sistem semikonduktor untuk aplikasi otomotif dan telepon seluler. Pabrikan yang didirikan di Tokyo, Jepang, pada 1 November 2002 itu merupakan salah satu produsen mikrokontroler terbesar di dunia dan produsen prosesor aplikasi terbesar kedua di dunia. (Din/Aa)