Truk FAW yang dijual di Indonesia - dok.PT Gaya Makmur Mobil

Januari – September Tahun Ini: Truk FAW Laris di Luar Negeri, di RI Terjual Segini

Arif Arianto
2 Min Read

Jakarta, Mobilitas – Pabrikan truk FAW Jiefang membukukan penjualan truk di pasar di luar negeri (di luar Cina) yang meningkat signifikan selama Januari – Agustus 2024, meski di bulan September melorot.

Data pabrikan asal Changchun, Republik Rakyat Cina, itu menyebut sepanjang Januari – Agustus 2024, truk FAW yang berhasil dijual di luar negeri mencapai 41.700 unit. Jumlah ini menanjak hingga 30 persen dibanding penjualan selama periode sama di tahun 2023.

Pada bulan September, pabrikan berhasil melego 2.259 unit. Namun, penjualan tersebut melorot 9,99 persen dibanding total penjualan selama bulan yang sama di tahun lalu.

Sementara, di Indonesia, selama Januari – September truk FAW yang dijual melalui PT Gaya Makmur Mobil ternyata masih meningkat.

Ilustrasi, truk FAW – dok.Istimewa

Kinerja itu terbilang bagus, karena pada saat bersamaan pasar kendaraan bermotor roda empat atau lebih (gabungan kendaraan penumpang dan komersial) di Indonesia tengah loyo.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang disitat Mobilitas di Jakarta, Jumat (1/11/2024) menunjukkan, selama sembilan bulan pertama 2024 itu, total penjualan truk FAW dari pabrik ke dealer (wholesales) di Tanah Air mencapai 615 unit. Jumlah itu menanjak 22,3 persen dibanding sembilan bulan pertama 2023.

Sedangkan jumlah yang terjual dari dealer ke konsumen (penjualan ritel) pada tiga kuartal pertama ( Januari – September) itu sama persis dengan wholesales yakni 615 unit. Dengan besaran peningkatan juga 22,3 persen dibanding sembilan bulan pertama 2023. (Anp/Aa)

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id

Share This Article