Truk listrik Mitsubishi eCanter - dok.Mobilitas

Meluncur di GIIAS 2024, Ini Keuntungan Menggunakan Truk Mitsubishi eCanter

Arif Arianto
3 Min Read

Jakarta, Mobilitas – Model yang akan diluncurkan di hajatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, pada Juli-Agustus nanti itu, merupakan versi terbaru.

Rencana peluncuran truk listrik Mitsubishi Canter itu diungkap Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (PT KTB) Daisuke Okamoto. saat Media Gathering Bersama PT KTB, di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (8/3/2024). “Kami rencananya meluncurkan Mitsubishi eCanter ini pada Juli nanti, di GIIAS 2024,” kata Daisuke.

Sebelumnya, lanjut Daisuke, PT KTB telah melakukan Proof of Concept (PoC) alias uji coba truk listrik itu untuk digunakan sejumlah perusahaan pada Agustus 2022 di Bali dan September 2022 di Jakarta.

“Melalui PoC itu kami ingin mendapatkan masukan lebih lanjut dari konsumen terkait produk kami, yaitu truk Mitsubshi eCanter. Hasilnya positif, hampir semua perusahaan itu menyatakan berminat bekerjasama dengan kami terkiat dengan penggunaan sarana angkutan yang ramah lingkungan itu,” papar Daisuke.

Total sudah ada delapan perusahaan yang melakukan uji coba truk ini. Lima diantaranya adalah PT Pos Logistik, Nestle, Goto, B-Log, PT Trimitra Trans Persada.

Tampilan kabin Mitsubishi eCanter – dok.Mobilitas

Di tempat yang sama, Direktur Sales & Marketing PT KTB, Aji Jaya, mengatakan banyak sekali keuntungan yang didapat perusahaan jika menggunakan truk listrik Mitsubishi eCanter. Salah satunya, soal efisiensi biaya perawatan.

“Kalau kendaraan listrik kan tidak perlu menggunakan oli. Jadi kalau dalam maintenance dalam kurun waktu tertentu truk konvensional harus ganti oli, truk listrik tidak. Dan yang pasti, penggunaan energi, jika dikonversi ke bahan bakar, lebih irit. Tentu ini menghemat anggaran,” kata Aji.

Selain itu, perawatan mudah. Performanya yang bertenaga dengan torsi yang instan, halus, dan lebih gesit menjadikan para pengemudi merasa nyaman. “Ketika pengemudi merasa nyaman, begitu pula awak kabinnya, maka produktivitas dalam bekerja juga tinggi,” jelas Aji.

Sebelumnya di sela-sela peresmian booth Mitsubishi Fuso di hajatan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024, di Jakarta, Kamis (7/3/2024) kepada Mobilitas, Aji mengatakan saat ini banyak perusahaan yang tertarik menggunakan kendaraan listrik untuk operasional mereka karena untuk membangun citra merek (brand image).

Truk listrik Mitsubishi eCanter – dok.Mobilitas

“Terutama perusahaan multinasional. Karena brand itu aset ya, jadi ketika nilai aset mereka tinggi, maka nilai perusahaan juga akan semakin tinggi, Dan saat ini brand image yang paling mahal di dunia adalah ketika perusahaan berhasil menjadi perusahaan yang mempraktikan keramahan lingkungan, the green compony,” ungkap Aji.

Sementara, ihwal truk Mitsubishi eCanter yang akan diluncurkan di GIIAS 2024, Aji menyebut itu adalah Next Generation eCanter yang menggunakan eAxle yakni driveline ringkas tanpa propeller shaft. Salah satu keunggulan eAxle itu adalah biaya perawatan yang lebih rendah, mudah diservis, halus, gesit, dan akselerasi yang mulus. (Aa)

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id

Share This Article