Model Baru

Mitsubishi XForce Ternyata Jadi Idaman Para Wanita, Ini Sebabnya

×

Mitsubishi XForce Ternyata Jadi Idaman Para Wanita, Ini Sebabnya

Share this article
Mitsubishi XFroce disukai banyak konsumen wanita - dok.Mobilitas

Semarang, Mobilitas – Sejak diluncurkan dan dibuka pemesanannya pada pertengahan Agutus 2023 hingga awal Desember, SUV kompak ini telah terpesan 5.400 unit lebih.

Director of Sales & Marketing PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Tetsuhiro Tsucida saat ditemui Mobilitas, di acara test drive Mitsubishi XForce di Semarang, Kamis (7/12/2023) lalu menyebut dari jumlah mobil itu yang dipesan sampai pekan pertama Desember 2023 telah dikirim ke pembeli sebanyak 1.000 unit.

“Fakta menarik dari data penjualan ini adalah, ternyata 40 persen pembeli (dari total jumlah pemesanan) itu wanita. Ya, kami di MMKSI bukan berarti melakukan pembedaan jender ya, tetapi sebuah kenyataan yang menarik dimana penggemar SUV kompak kami (Mitsubishi XForce) itu tidak hanya konsumen pria saja tetapi juga wanita,” papar Tsucida.

Fakta itu, lanjut dia, terungkap dari data pendaftaran mobil (atas nama STNK dan BPKB) dimana menggunakan nama wanita pembelinya. Bukti semakin kuat ketika pihak diler Mitsubishi menyebut, pembelian oleh konsumen wanita itu bukan sekadar atas nama saja tetapi sebagain besar dilakukan langsung oleh konsumen dari kalangan kaum Hawa itu.

“Jadi, mereka (wanita) yang banyak datang sendiri ke diler atau pameran yang kami gelar, untuk melakukan pemesanan atau pembelian. Saya tidak tahu persis apakah tren ini terjadi secara umum, tetapi yang pasti dari usia konsumen pemesan Mitsubishi XFoce dari kalangan wanita itu usia 35 tahun sampai 45 tahun,” jelas pria ramah berdarah Jepang yang fasih berbahasa Indonesia itu.

Salah satu fitur keren Mitsubishi XForce adalah sistem audio premium hasil racikan Yamaha – dok.Mobilitas.jpg

Kendati begitu, Tsucida menyebut berbagai keunggulan yang dimiliki SUV kompak Mitsubishi itu menjadi daya tarik tersendiri bagi para wanita maupun konsumen pria. Gaya desainnya yang elegan, menggunakan mesin dan transmisi Mitsubishi Xpander yang telah ditingkatkan, fitur canggih seperti Drive Mode,AC dengan teknologi NanoeX yang membuat kulit tak kering, hingga sistem audio premium besuatan Yamaha, adalah daya pikat yang kuat.

Sementara itu, lembaga riset otomotif MaritzCX yang merilis hasil risetnya belum lama ini mengatakan sejak tahun 2016 hingga akhir 2022 lalu, penjualan SUV kompak di dunia meningkat 34 persen. “Temuan baru dan menarik yang kami dapatkan dari riset ini adalah, pembeli dari kalangan wanita yang semakin banyak. Di rentang waktu itu (2016 – 2022) mencapai 22 persen dari total permbeli SUV,” papar Research Director MaritzCX, James Mulcone.

Terlebih, sebut Mulcone, SUV saat ini memiliki kenyamanan yang tak ubahnya sedan. Selain itu serangkaian fitur kemudahan, kenyamanan, serta keamanan yang canggih menjadikan wanita percaya diri dan suka memilihnya. (Jrr/Aa)