Bisnis

Sebelas Hari di IIMS 2025 Mobil Neta Diklaim Terpesan 328 Unit, Lampaui Penjualan Januari

×

Sebelas Hari di IIMS 2025 Mobil Neta Diklaim Terpesan 328 Unit, Lampaui Penjualan Januari

Share this article
Neta X - dok.Mobilitas

Jakarta, Mobilitas – Total Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak itu merupakan pemesanan untuk dua model Neta yang kini dipasarkan di Tanah Air, yakni Neta V-II dan Neta X.

Keterangan resmi PT Neta Auto Indonesia (PT NAI) yang diterima Mobilitas di Jakarta, Sabtu (1/3/2025) menyebut di hajatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung di JIEXpo, Kemayoran, Jakarta, 13 – 23 Februari itu, Neta Indonesia menawarkan beragam promo penjualan menarik. Mulai dari gratis wall charger, special insurance, hingga lifetime warranty.

Jumlah pemesanan mobil Neta di gelaran itu diakui Managing Director PT NAI Chris Lan memacu semangat perusahaan untuk terus menghadirkan model-model baru lainnya, selain Neta “Pencapaian ini menjadi semangat kami untuk terus menghadirkan kendaraan listrik berkualitas tinggi dengan harga yang kompetitif,” ungkap Chris Lan.

Di hajatan itu pula, Neta Indonesia memperkenalkan Neta V-II Urban Sport Concept. Mobil konsep ini hadir dengan velg HSR Wheel berukuran 17 inci berdesain sporty, serta berbagai bodykit menarik.

Ilustrasi, logo Neta – dok.Mobilitas

Ragam body kit itu mulai dari Stylish Front & Rear Bumper Kit, Stylish Side Skirts, Aerodynamic Rear Spoiler, Two-tone Roof, Electric Blue Accents, dan Auto Retractable Mirror. Meski begitu, Neta indonesi belum memberikn informasi kapan konsep tersebut diproduksi dan dipasarkan untuk memcu penjualannya di Indonesia.

Sekadar informasi, sepanjang Januri 2025, penjualan mobil listrik Neta di Indonesia cukup moncer. Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang disitat Mobilitas di Jakarta, Minggu (2/3/2025) menunjukkan, sepanjang Januari 2025 jumlah mobil Neta yang terjual dari pabrik ke dealer (wholesales) sebanyak 90 unit.

Jumlah wholesales itu meroket hingga 131 persen dibnding total wholesales pada bulan yang sama di tahun 2024. Sedangkan jumlah mobil yang terjual dari dealer ke konsumen (penjualan ritel) di saat yang sama, sebanyak 53 unit, melonjak 61 persen dibanding total penjualan ritel selama Januari 2024.

Kendati demikian, jumlah penjulan di bulan perdana 2025, masih jauh di bawah total pemesanan kendaraan (SPK) di hajatan IIMS 2025. (Tan/Aa)

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id