Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the foxiz-core domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the molongui-authorship domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/vhosts/mobilitas.id/httpdocs/wp-includes/functions.php on line 6114
Serbu ASEAN via Thailand, Ternyata Segini Penjualan BYD di Dunia – Mobilitas.id
Mobil listrik BYD yang bakal diproduksi di Thailand - dok.Istimewa

Serbu ASEAN via Thailand, Ternyata Segini Penjualan BYD di Dunia

Arif Arianto
2 Min Read

Bangkok, Mobilitas – BYD membangun pabrik di Thailand berkapasitas produksi 150.000 unit per tahun.

Kepala Divisi BYD Asia Pasifik, Liu Xueliang, mengatakan BYD akan memproduksi mobil listrik bersetir kanan mulai 2024 nanti. Dengan memproduksi mobil di Thailand itu, pabrikan asal Shenzhen, Cina, ini bertekad menggenjot penjualan mobil bersumber tenaga dari setrum di Thailand maupun negara-negara lainnya di kawasan regional Asia Tenggara.

“Mobil dari pabrik kami di Rayong (Thailand) ini tidak hanya untuk memenuhi permintaan pasar domestik (Thailand) semata. Tetapi, kami juga akan mengekspornya ke negara-negara lainnya di kawasan ASEAN, bahkan Eropa,” ungkap Liu seperti dikutip The Financial dan Nikkei, Kamis (8/9/2022).

Jika BYD terus ngotot memacu produksi mobil berteknologi elektrifikasi itu wajar. Pasalnya, kini pabrikan yang dipimpin Wang Chuanfu itu telah berhasil menjadi pabrikan dengan penjualan mobil elektrifikasi (plug-in hybrid dan listrik murni atau BEV) terbanyak di dunia.

Ilustrasi, mobil listrik BYD – dok.Istimewa via InsideEVs

Data EV Volume yang dikutip Mobilitas, Jumat (9/9/2022) menjukkan, sepaanjang Januari – Agustus tahun ini, BYD telah menjual 974.248 unit. Rinciannya, 487.189 mobil listrik murni (BEV) dan plug-in hybrid (PHEV) 487.159 unit.

Penjualan BEV itu menanjak 227% dibanding periode Januari – Agustus tahun lalu. Sementara penjualan PHEV meroket 335%, dan menjadi kenaikan penjualan tertinggi yang dibukukan produsen mobil PHEV di dunia.

Total jumlah penjualan itu meroket 274% dibanding jumlah penjualan selama periode sama tahun 2021. Sekadar informasi, total penjualan mobil listrik BYD selama setahun penuh di 2021, masih sebanyak 593.745 unit. (Din/Aa)

Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id

Share This Article