Ternyata Masih Ada Harga Raize dengan Diskon PPnBM 100%

0
1594
Ilustrasi, Toyota Raize di Jepang - dok.Youtube

Jakarta, Mobilitas – Insentif perpajakan berupa diskon tarif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) 100% bagi mobil-mobil tertentu yang memenuhi syarat – salah satunya Toyota Raize – sejak Maret 2021 telah resmi berakhir pada 31 Desember 2021. Tak pelak besara harga mobil pun kembali seperti sediakala.

Menurut salah satu petinggi diler utama Toyota yang ditemui Mobilitas di kawasan Jakarta Utara, Senin (10/1/2021) mengatakan dengan kembalinya harga ke besaran sebelum diskon PPnBM berlaku di masing-masing diler memang beragam. “Tetapi kisaran kenaikan besaran harga ke besaran nornal sebelum ada diskon PPnBM itu enggak terlalu jauh antara di satu outlet diler dengan lainnya,” kata dia.

Besarannya antara Rp 25,1 juta hingga Rp 30,5 juta. Selain itu ada yang naik Rp 24,9 juta hingga Rp 30,65 juta, dimana besaran kenaikan tersebut tergantung varian dan warna.

“Tetapi di sejumlah diler juga masih ada yang menggunakan besaran harga seperti saat dapat diskon PPnBM 100%. Tapi itu model dengan VIN (Vehicle Identification Number) 2021,” kata dia.

Toyota Raize varian warna merah – dok.Istimewa

Model yang menggunakan banderol lama itu adalah varian tertentu – terutama GR Sport CVT TSS – dan dengan warna tertentu pula. “Tetapi stoknya tidak banyak. Yang jelas masih ada, makanya kalau berminat buruan,” ujar petinggi diler tersebut.

Sebagai gambaran, di memberi contoh Toyota Raize model (VIN) 2021 tipe 1.0T GR Sport CVT Single Tone pada saat mendapat insentif diskon PPnBM 100% banderolnya Rp 245,6 juta on the road (OTR) Jakarta. Sedangkan tipe 1.0T GR Sport CVT TSS Single Tone VIN 2021 dihargai Rp 266,8 juta OTR Jakarta.

Data yang dihimpun Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) dan dinukil Mobilitas, Senin (10/1/2021) menunjukkan sejak pertama diluncurkan yakni 30 April hingga 31 Desember 2021 SUV kompak Toyota itu membukukan wholesales sebanyak 22.923 unit.

Toyota Raize – dok.Toyota Astra Motor

Dengan penjualan sebanyak itu Toyota Raize mencengkeram pangsa pasar sebesar 63% di segmen SUV kompak Indonesia. (Din/Aa)