Jakarta, Mobilitas – Meski untuk total penjualan mobil elektrifikasi (listrik murni dan hybrid) BYD lebih unggul.
Data internal Build Your Dream (BYD) yang dikutip Mobilitas, di Jakarta, Sabtu (21/1/2023) menunjukkan, selama 12 bulan penuh 2022 itu BYD menjual mobil elektrifikasi sebanyak 1,86 juta unit, atau meroket 208,6% dibanding 2021. Dengan total penjualan sebanyak itu, pabrikan yang didirikan Wang Chuanfu ini merajai pasar mobil elektrifikasi.
“Tetapi untuk penjualan mobil listrik murni atau listrik baterai (BEV), rekor BYD masih di bawah Tesla. BYD sepanjang tahun itu hanya menjual BEV sebanyak 911.141 unit, terpaut 402.710 unit dari total penjualan BEV Tesla,” tulis The Green Journal dan EV Volume.
Sebab, pabrikan yang bermarkas di Texas, Amerika Serikat, itu meraup angka penjualan sebanyak 1.313.851 unit di tahun yang sama. Total jumlah ini menanjak 40% dibanding jumlah yang dikantonginya pada 2021.
Tesla juga mengalahkan jauh Volkswagen Group yang berhasil melego mobil setrum murni sebanyak 570.710 unit. Walau penjualan pabrikan asal Jerman itu telah menanjak 54% dibanding 2021. (Din/Aa)